JANGAN SALAH LAGI YA! EMOJI INI BUKAN GAMBAR “TOS” YUK KENALAN DENGAN EMOJI BARU DI IOS 16

DENPASAR – Cellular World. Hi My World! Kali ini mimin akan bahas mengenai beberapa emoji – emoji baru yang pastinya akan muncul saat kalian para Apple user saat update iOs kalian ke versi yang terbaru.  Belum lama ini Apple sudah dapat di update menjadi versi terbarunya di iOs 15.4, yang mana kalian dapat melihat beberapa perubahan signifikan dalam tambahan – tambahan emoji baru yang ditawarkan di dalamnya, seperti mendatangkan 37 emoji baru. Dari daftar terbaru emoji, ada tujuh emoji smiley baru. Di antaranya adalah wajah yang meleleh, wajah yang bermain ciluk ba, wajah yang memberi hormat, dan wajah yang menahan air mata dan masih banyak lagi deretan emoji baru lainnya yang dikeluarkan di versi iOs terbarunya ini.

Ditambah lagi karena menjelang peringatan hari Emoji Sedunia atau Emoji World Day pada 17 Juli mendatang, Emojipedia merilis beberapa contoh desain emoji. Perlu diketahui, Emoji 15.0 sendiri merupakan kumpulan emoji terbaru yang direncanakan mulai dirilis pada September mendatang oleh Unicode Consortium (Unicode), Emoji baru tersebut meliputi emoji wajah bergetar, tangan tos (high five), hati berwarna merah mudah (pink), dan sebagainya. (source: https://tekno.kompas.com/)

Sementara emoji terkenal lainnya termasuk piktogram untuk orang hamil, kacang merah, dan banyak jabat tangan multi ras. Lihat di bawah untuk daftar emoji lengkap yang dapat Anda temukan segera di pembaruan iOS Apple yang akan datang. Berikut adalah contoh beberapa emoji yang akan hadir, check it out!

 

Emoji wajah bergetar: mewakili ekspresi muka terkejut atau tubuh mengalami goncangan.

Emoji hati warna biru, pink, dan abu-abu: berarti ekspresi isi hati atau perasaan.

Emoji tangan tos (high five) menghadap kanan dan kiri: berarti mewakili tindakan tos atau bisa juga mewakili tindakan untuk meminta berhenti melakukan suatu.  Emoji ini memiliki lima pilihan warna kulit, selain warna kulit kuning default.

Emoji wajah rusa: simbol dari hewan rusa.

Emoji keledai: mewakili hewan keledai atau ekspresi keras kepala.

Emoji sayap: simbolisasi dari sayap burung, penerbangan, atau bersifat seperti malaikat.

Emoji burung hitam: simbol dari burung gagak.

Emoji angsa: simbol dari hewan angsa atau mewakili ekspresi yang konyol.

Emoji ubur-ubur: mewakili hewan ubur-ubur atau ekspresi tersengat.

Emoji bunga ungu: simbol bunga lavender.

Emoji jahe: simbol tumbuhan jahe atau bisa juga mewakili rasa pedas-hangat.

Emoji kacang polong: simbol dari kacang polong atau biji-bijian.

Emoji kipas tangan: mewakili benda kipas tangan atau bisa juga mengekspresikan rasa gerah.

Emoji sisir rambut afro: mewakili benda sisir khusus untuk rambut dengan gaya keriting atau afro.

Emoji marakas: mewakili alat musik marakas.

Emoji seruling: mewakili alat musik seruling.

Emoji jaringan nirkabel: simbol dari WiFi.

Emoji Khanda: simbol dari agama Sikh.

 

 

Perlu diingat, gambar kumpulan emoji di atas bukanlah versi final yang bakal dirilis Unicode. (source: https://www.republika.co.id/berita/r6o90h368/37-emoji-baru-akan-hadir-di-iphone-cek-daftarnya)

 

Nah gimana nih guys? Udah tertarik untuk update iOs 16 belum nih?? jangan sampai ketinggalan sama temen – teman kalian yang lain ya hihi! Untuk info menarik lainnya terus follow dan pantengin terus @cworld.id ya!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *